Sushi Murah di Malang




Nobunaga Sushi Malang - Dokumentasi Pribadi
Sebagai anak rantau hampir dipastikan untuk keperluan makan sehari-hari adalah urusan warteg terdekat. Cukup banyak memang pilihan warteg dekat kost dan tempat kerja tetapi apabila tiap hari makan itu-itu saja pasti ada rasa bosan juga. Dikala bosan melanda, aku harus putar otak untuk mencari variasi menu makan yang murah, sehat dan mengeyangkan. Kira-kira 3 hal tersebut adalah kriteria anak kost ketika mencari makanan, keyword murah harus menjadi prioritas :D 

Singkat cerita, aku lagi pengen makan sushi. Seketika itu aku langsung lihat di gofood, banyak memang tempat makan yang menawarkan makanan khas Jepang ini sebagai menu utamanya, harganya variatif mulai dari paling mahal sampai paling murah. Tentu saja aku pilih sushi yang harganya paling murah dan lokasinya paling dekat dengan kost. Akhirnya aku menjatuhkan pilihan pada Nobunagasushi (IG : nobunagasushi.malang)

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Dokumentasi Pribadi

Dokumentasi Pribadi
Bener kan kalau harganya harga anak kost banget :))

Menurut aku rasanya so-so lah, worth it untuk sushi harga 10K. Nobunaga sushi beralamat di teras indomaret jln Melati, Lowokwaru, Malang. Ada banyak variant sushi yang bisa dicoba. Tempatnya (lapak) kecil tapi cukup enak untuk nongkrong. Ada rekomendasi sushi murah lagi di kota Malang? Kasih tau aku di kolom komentar ya.

Salam dari anak kost pemburu makanan murah.

No comments:

Post a Comment